17 Agustus tanggal dan bulan yang menjadi catatan sejarah indonesia yang tak akan terlewatkan, dan slalu di rayakan dari ujung indonesia sampai ujung nya lagi,hingga ujung tiang bendera merah putih di atas tanah air bumi pertiwi indonesia.
Perjuangan yang mengantarkan kemerdekaan!
yang mengorbankan tumpah darah para pahlawan pahlawan kebanggan indonesia!
dan hasilnya : INDONESIA MERDEKA !
dari gang sempit, RT/RW, Kelurahan, Kecamatan, Kabupaten,Provinsi/Kotamadya semua yg ada di Republik Indonesia merayakan Hari Ulang Tahun Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Yang Ke-65.
berbagai acara dilakukan untuk memeriahkan hari tersebut, dari lingkungan tempat kita tinggal sampai sekolahan, banyak deh acara nya.
Makan kerupuk,balap karung, tarik tambang, panjat pinang, lomba bawa kelereng dgn sendok,masukin paku ke dalam botol, banyak lagi deh pokonya....
yang pasti semangatnya,keceriannya, dan pastinya Indonesia bersatu,
semuanya ikut dari generasi tunas bangsa (anak-anak) sampai angkatan veteran(kakek/nenek).
dan yg gak ketinggalan Upacara Bendera 17 agustus, ya wajib.
semua rakyat indonesia,pasti punya doa dan harapan yg lebih baik untuk indonesia.
Mari kita terus Berkarya untuk Indonesia dan jangan pernah berhenti melakukan sesuatu untuk kebaikan indonesia. kita bersama sama!!!
Semoga Kemiskinan Berkurang, lapangan kerja Bertambah !!
Bisa Masuk Piala Dunia :)
Bukan saatnya kita Ribut, ntar masalahnya jadi tambah Ribet !!
salam,
Mari kita Rangkul Semua kalangan
yg ada sama2 mencari solusinya
tetap Damai :)
Dirgahayu "Negara Kesatuan Republik Indonesia"
Sebagai tongkat estafet yg menjadi generasi baru,Anda harus tau & paling tidak pernah baca :)
Saya ingin berbagi apa yg pernah saya baca, sumbernya:
Buku "NASIONALISME",hal 180.
- Pandji Pragiwaksono Wongsoyudo, seorang pemuda Indonesia -
AMANAT BERSAMA #INDONESIAUNITE
- Kami adalah generasi baru, pewaris sah Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia
- Kami adalah generasi baru, yang menolak untuk hidup dan tumbuh dengan rasa takut. Kami memilih menjadi pemberani.
- Kami adalah generasi baru, yang percaya setiap kekerasan hanya akan melahirkan kekerasan baru. Karena itu, kami akan berusaha untuk memutus rantai kekerasan melalui karya kemanusiaan di mana pun kami berada.
- Kami adalah generasi baru, yang percaya penuh dengan prinsip demokrasi, kemanusiaan, kesetaraan, dan saling menghormati. Karena itu, kami menolak segala bentuk diskriminasi.
- Kami adalah generasi baru, yang akan membangun sebuah bangsa dan negara yang bermartabat dan terhormat, mampu mempersatukan Indonesia, melindungi hak-hak individu, berdiri di atas semua golongan, serta memuliakan manusia-manusia yang menjadi rakyatnya.
“Amanat Bersama” ini melalui proses Wiki yang berjalan sejak 9 Agustus 2009 sampai dengan 14 Agustus 2009.
- Kami adalah generasi baru, yang menolak untuk hidup dan tumbuh dengan rasa takut. Kami memilih menjadi pemberani.
- Kami adalah generasi baru, yang percaya setiap kekerasan hanya akan melahirkan kekerasan baru. Karena itu, kami akan berusaha untuk memutus rantai kekerasan melalui karya kemanusiaan di mana pun kami berada.
- Kami adalah generasi baru, yang percaya penuh dengan prinsip demokrasi, kemanusiaan, kesetaraan, dan saling menghormati. Karena itu, kami menolak segala bentuk diskriminasi.
- Kami adalah generasi baru, yang akan membangun sebuah bangsa dan negara yang bermartabat dan terhormat, mampu mempersatukan Indonesia, melindungi hak-hak individu, berdiri di atas semua golongan, serta memuliakan manusia-manusia yang menjadi rakyatnya.
“Amanat Bersama” ini melalui proses Wiki yang berjalan sejak 9 Agustus 2009 sampai dengan 14 Agustus 2009.
APA ITU AMANAT BERSAMA?
Amanat bersama adalah sumpah para pemuda Indonesia yang dibacakan secara serempak di sejumlah kota besar di Indonesia pada hari yang sama yaitu 16 Agustus 2009.
Amanat Bersama ditulis/edit oleh lebih dari 2500 pemuda di seluruh Indonesia.
Penulisan naskah Amanat Bersama dilakukan dengan memanfaatkan Wiki.
Draft kasarnya di upload di Wikipedia dan orang-orang bisa mengurangi, menambahkan, poin-poin yang menurut mereka harus masuk Amanat Bersama tersebut.
Selama proses edit itu yang dilakukan selama 1 minggu, Amanat Bersama berubah ubah dari 3 poin, nambah jadi 10 poin, berkurang jadi 5 poin, lalu jadi hanya 1 poin, hingga ketika deadline datang ada 5 poin dalam Amanat Bersama.
0 komentar:
Posting Komentar
terima kasih telah mengunjungi blog sederhana ini,semoga bermanfaat